Ketua Majelis Dzikir Asybaalul Khairaat Sigi Ajak Elemen Masyarakat Dukung Polri Jaga Harkamtibmas

kumparan news
19 November 2023 | 20:05 WIB Last Updated 2023-11-19T13:05:07Z

Ustad Muamar Lamalundu (kiri) selaku ketua Majelis Dzikir Asybaalul Khairaat. (Foto: Istimewa)

Kumparan News -
Majelis Dzikir Asybaalul Khairaat Sigi mengajak semua elemen masyarakat mendukung Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).


Hal itu disampaikan Ustad Muamar Lamalundu selaku ketua Majelis Dzikir Asybaalul Khairaat dalam keterangan tertulisnya, Minggu, 19 November 2023, serta mengharapkan agar masyarakat Kabupaten Sigi tetap menjaga keamanan.


"Mari bersama menjaga situasi wilayah kita tetap aman dan kondusif” ucapnya.


Pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), bukan hanya menjadi tugas Polri dan Pemerintah saja, tetapi menjadi tanggung jawab bersama masyarakat, untuk menciptakan ketenteraman dan kenyamanan bersama.


Selain itu kami juga mengharapkan warga Kabupaten Sigi, untuk tidak mudah terpancing dengan isu atau informasi yang sengaja ingin mengganggu keamanan dan ketentraman apalagi jelang Pemilu Tahun 2024” tutupnya.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ketua Majelis Dzikir Asybaalul Khairaat Sigi Ajak Elemen Masyarakat Dukung Polri Jaga Harkamtibmas

Trending Now

Iklan

iklan